Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Contoh Soal Skala (Peta dan Denah) Kelas 5 SD/MI Beserta Pembahasannya (Lengkap)

 Soal Skala (Peta dan Denah) 


Pada pertemuan ini kita membahas kumpulan contoh Soal dari materi  Skala. Skala dan perbandingan merupakan meteri yang ada di dalam bab pelajaran matematika kelas 5 SD/MI kurikulum terbaru (2013) Materi ini mencakup Cara menentukan skala, jarak sebenarnya, jarak pada pada pada peta dan denah. Contoh soal pilihan ganda materi skala  ini dilengkapi dengan pembahasan dan kunci jawaban.  Dengan adanya contoh soal ini, kami berharap dapat membantu para siswa untuk memahami materi dan persiapan dalam menghadapi latihan, ulangan harian, maupun ujian akhir.


Rumus Skala
S = JP : JS
JS = JP : JS
JP = S x JS
Keterangan:
S = skala
JS = jarak sebenarnya
JP = Jarak pada peta, denah dan sebagainya

1. Jarak kota P dan R  pada peta adalah 4 cm, jika jarak sebenarnya 20 km. Berapa jarak sebennya dari kota P ke Q?
A. 1 : 500.000
B. 1 : 400.000
C. 1 : 200.000
D. 1 : 100.000

Pembahasan :
Diketahui:
Jarak  pada peta peta (JP) = 4 cm
Jarak sebenarnya (JS) = 20 km = 2000.000 cm
Ditanya: Skala (S))?
S = JP/JS
S = 4 : 200.000
S = (4 : 4)  : (200.000 : 4)
S = 1 : 500.000
Jadi skala jarak antara kota P ke Q adalah 1 : 500.000
Jawaban : A

2. Jarak rumah Tina ke rumah neneknya  pada peta adalah 8 cm, jika jarak sebenarnya 160 km. Berapa jarak sebenarnya dari rumah Tina  ke rumah neneknya?
A. 1 : 4.000.000
B. 1 : 3.000.000
C. 1 : 2.000.000
D. 1 : 1.000.000
Pembahasan :
Diketahui:
Jarak  pada peta peta (JP) = 8 cm
Jarak sebenarnya (JS) = 160 km = 16.000.000 cm
Ditanya: Skala (S))?
S = JP/JS
S = 8 : 16.000.000
S = (8 : 8) : (16.000.000 : 8)
S = 1 : 2.000.000
Jadi skala jarak antara kota P ke Q adalah 1 : 2.000.000
Jawaban : C

3. Jarak sebenarnya  dari kota Harapan ke kota Bahagia adalah 45 km. Jika skalanya 1 : 750.000, berapa jarak pada peta?
A. 4,5 cm
B. 5 cm
C. 4 cm
D. 6 cm
Diketahui:
Jarak sebenarnya (JS) = 50 km
Skala (S) = 1 : 750.0000
Ditanya: skala peta?
Jarak pada peta :  skala peta x jarak sebenarnya
Untuk membagi jarak pada peta dengan jarak sebenarnya, jarak pada peta diubah satuannya ke cm
50 km = 50 x 100.000 = 4.500.000 cm
Jarak pada peta (JP) = skala (S) x jarak sebenarnya (JS)
JP = S x JS
JP = (1 : 750.000) x 4.500.000
JP = (4.500.000/750.000) x 1
JP = 6 x 1
JP = 6 cm
Jadi pada peta kota harapan ke Bahagia adalah 6 cm
Jawaban: D

4. Jarak sebenarnya  dari kota E ke kota F  adalah 25 km. Jika skalanya 1 : 500.000, berapa jarak pada peta?
A. 2 cm
B. 5 cm
C. 4 cm
D. 7,5 cm
Diketahui:
Jarak sebenarnya (JS) = 25 km
Skala (S) = 1 : 500.0000
Ditanya: skala peta?
Jarak pada peta :  skala peta x jarak sebenarnya
Untuk membagi jarak pada peta dengan jarak sebenarnya, jarak pada peta diubah satuannya ke cm
25 km = 25 x 100.000 = 2.500.000 cm
Jarak pada peta (JP) = skala (S) x jarak sebenarnya (JS)
JP = S x JS
JP = (1 : 500.000) x 2.500.000
JP = (2.500.000/500.000) x 1
JP = 5 x 1
JP = 5 cm
Jadi jarak pada peta kota E ke F adalah 5 cm
Jawaban: B

5. Jarak kota S dan P pada peta adalah 6 cm. Jika skala peta 1 : 700.000, berapa jarak sebenarnya kota S dan P?
A. 42 km
B. 36 km
C. 32 km
D. 28 km
Pembahasan :
Diketahui:
Jarak  pada peta (JP) = 6 cm
Skala (S) = 1 : 700.000
Ditanya: jarak sebenarnya (km)?
Jarak kota sebenarnya (JS) = jarak pada peta peta (JP) : skala (S)
JS = JP : S
JS= 6 : ( 1 : 700.000)
JS = (6 x 700.000)  : 1 cm
JS = 4.200.000 cm
JS = (4.200.000/100.000) km
JS = 42 km
Jadi jarak sebenarnya kota S ke P adalah 42 km
Jawaban : A

6. Jarak kota Bersih ke kota sehat pada peta adalah 12 cm. Jika skala peta 1 : 500.000, berapa jarak sebenarnya dari kota sehat ke kota bersih?
A. 30 km
B. 3 km
C. 60 km
D. 6 km
Pembahasan :
Diketahui:
Jarak  di peta = 12 cm
Skala peta = 1 : 500.000
Ditanya: jarak sebenarnya (km)?
Jarak kota sebenarnya (JS) = jarak kota di peta (JP) : skala peta (S)
JS = JP : S
JS= 12 : ( 1 : 500.000)
JS = (12 x 500.000)  :  1 cm
JS = 6.000.000 cm
JS = (6.000.000/100.000) km
JS = 60 km
Jadi jarak sebenarnya kota bersih ke kota sehat adalah 60 km
Jawaban : C

7. Ukuran Sebidang tanah  berbentuk persegi panjang pada denah adalah 8 cm x 5 cm. Jika skala denah tanah 1 : 400, Berapa ukuran panjang dan lebar tanah sebenarnya?
A. panjang = 20 m dan lebar = 32 m
B. panjang = 32 m dan lebar = 20 m
C. panjang = 16 m dan lebar = 10 m
D. panjang = 40 m dan lebar = 28 m
Pembahasan:
Diketahui:
Ukuran tanah pada denah
Panjang (PD) = 8 cm
lebar (LD) = 5 cm
Skala (S) = 1 : 400
Panjang dan lebar sebenarnya ?

Panjang sebenarnya
Panjang sebenarnya (PS) = Panjang pada denah (PD) : Skala (S)
PS = PD : S
PS = 8 : (1 : 400)
PS = (400 x 8)  x 1
PS = 3.200 cm
PS =( 3.200 : 100)m
PS = 32 m
Lebar sebenarnya
Lebar sebenarnya (LS) = lebar pada denah (LD) : Skala (S)
LS = LS : S
LS = 5 : (1 : 400)
LS = (400 x 5)  x 1
LS = 2.000 cm
LS =( 2.000 : 100)m
LS = 20 m
Jadi ukuran panjang dan lebar sebenarnya dari tanah diatas adalah 32 m x 20 cm atau panjang = 32 m dan lebar = 20 m
Jawaban: B

8. Ukuran Sebidang tanah berbentuk persegi panjang pada denah adalah 10 cm x 6 cm. Jika ukuran rumah sebenarnya 30 m x 18 m, Berapa skala pada gambar?
A. 1 : 150
B. 1 : 200
C. 1 : 250
D. 1 : 300
Pembahasan:
Diketahui:
Ukuran rumah pada gambar
Panjang (PD) = 10 cm
lebar (LD) = 6 cm
Ukuran tanah sebenarnya
Panjang (PS) = 30 m
lebar (LS) = 18 m

Skala Gambar (SG) ?
Untuk skala panjang
SG  = PG : PS
SG  = 10 cm : ( 30 x 100) cm
SG  = 10 : 3.000
SG  = (10/10) : (3.000/10)
SG  = 1 : 300

Untuk skala luas
SG  = LG : LS
SG  = 6 cm : ( 18 x 100) cm
SG  = 6 : 1.800
SG  = (6/6) : (1.800/6)
SG  = 1 : 300

Skala panjang dan lebar gambar tanah sama
Jadi skala pada gambar tanah tersebut adalah 1 : 300
Jawaban: D

9. Jarak rumah Kino ke sekolah  2,5 km. Jika skala denah 1 : 12.500, maka jarak rumah kimo ke sekolah pada denah adalah?
A. 10 cm
B. 15 cm
C. 20 cm
D. 25 cm
Diketahui:
Jarak sebenarnya (JS) = 2,5 km
Skala (S) = 1 : 12.500
Ditanya: skala peta?
Jarak pada peta :  skala peta x jarak sebenarnya
Untuk membagi jarak pada peta dengan jarak sebenarnya, jarak pada peta diubah satuannya ke cm
2,5 km = 2,5 x 100.000 = 250.000 cm
Jarak pada peta (JP) = skala (S) x jarak sebenarnya (JS)
JP = S x JS
JP = (1 : 12.500) x 250.000
JP = (250.000/12.500) x 1
JP = 20 x 1
JP = 20 cm
Jadi jarak rumah Kino ke Sekolah pada denah adalah 20 cm
Jawaban: C

10. Jarak rumah Arman ke rumah Aryo sehat pada sebuah denah adalah 15 cm. Jika skala peta 1 : 3.000, berapa jarak sebenarnya dari rumah Arman ke rumah Aryo dalam satuan meter  ?
A. 450 m
B. 180 m
C. 200 km
D. 400 km
Pembahasan :
Diketahui:
Jarak  pada denah = 15 cm
Skala = 1 : 30.000
Ditanya: jarak sebenarnya (km)?
Jarak kota sebenarnya (JS) = jarak pada denah (JP) : skala (S)
JS = JP : S
JS= 15 : ( 1 : 3.000)
JS = (15 x 3.000)  :  1 cm
JS = 45.000 cm
JS = (45.000/100) km
JS = 450 m
Jadi jarak sebenarnya rumah Arman ke rumah Aryo adalah 450 m
Jawaban : A